Deskripsi Pekerjaan:
Bekerja bersama tim IT dalam mendukung berbagai inisiatif jaringan yang ada di perusahaan dan memastikan bahwa infrastruktur jaringan perusahaan berjalan dengan baik aman dan efisien. Anda juga akan memiliki kesempatan untuk belajar dan mengembangkan keterampilan praktis terkait dengan desain pemeliharaan dan pemecahan masalah jaringan komputer serta mendalami teknologi terbaru yang digunakan dalam manajemen jaringan.
Tugas dan Tanggung Jawab:
- Membantu dalam pemeliharaan dan pengelolaan perangkat jaringan seperti router switch dan firewall di environment lab.
- Mendukung tim dalam memastikan konektivitas jaringan di seluruh lokasi perusahaan berjalan dengan lancar dan stabil.
- Menyelesaikan masalah jaringan dasar seperti gangguan konektivitas dan mendokumentasikan setiap insiden yang terjadi.
- Membantu tim dalam melakukan instalasi dan konfigurasi perangkat keras jaringan baru termasuk router switch dan akses point.
- Memberikan dukungan teknis kepada karyawan terkait masalah jaringan yang mereka alami seperti konektivitas internet atau akses ke server.
Kualifikasi:- Mahasiswa atau fresh graduate dari jurusan Teknik Informatika Sistem Informasi atau bidang terkait.
- Memiliki pemahaman dasar mengenai konsep jaringan komputer (TCP/IP dan Osi Layer dll.)
- Memiliki pemahaman dasar tentang perangkat keras jaringan (router switch modem) dan sistem operasi berbasis jaringan (misalnya Linux Windows Server).
- Mampu mengidentifikasi dan memecahkan masalah jaringan secara mandiri atau dengan dukungan tim.
- Dapat bekerja dengan efisien untuk menyelesaikan beberapa tugas secara bersamaan dan memenuhi tenggat waktu yang ditetapkan.
- Minimal 3 bulan magang.